IPK dan IKM Rutan Peraya Tercatat Bagus Sesuai Hasil Survey

    IPK dan IKM Rutan Peraya Tercatat Bagus Sesuai Hasil Survey

    Lombok Tengah NTB - IPK (Indeks Persepsi Korupsi) dan IKM (Indeks Kepuasan Masyarakat) merupakan indikator yang menjadi tolak ukur penilaian suatu instansi atau lembaga dalam memberikan pelayanan kepada masyarakat.

    Berdasarkan survey yang dilakukan Badan Penelitian dan Pengembangan Hukum dan Hak Asasi Manusia (Balitbangham) bulan Januari 2023, Rumah Tahanan Negara Kelas IIB Praya Kanwil Kemenkumham NTB mencatatkan nilai 95, 93 untuk IPK dan 96, 83 untuk nilai IKM dari nilai maksimal 100.

    Hasil ini diperoleh dari survey mandiri yang dilakukan oleh responden yang sebagian besarnya merupakan pengunjung atau keluarga warga binaan, maupun stake holder terkait.

    "Ini menunjukkan bahwa masyarakat puas atas penyelenggaraan layanan di Rutan Praya selama bulan Januari 2023. Hasil survey ini akan menjadi dasar bagi kami untuk melakukan evaluasi demi terjaganya kualitas pelayanan kedepannya." Terang Kepala Rutan Praya, Aris Sakuriyadi.(Adb)

    ntb
    Syafruddin Adi

    Syafruddin Adi

    Artikel Sebelumnya

    Jenazah Pemancing Tebing Yang Terseret Ombak...

    Artikel Berikutnya

    Tingkatkan Pembinaan Kerohanian Warga Binaan,...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Polri TV: Transparan - Informatif - Terpercaya
    Menuju Solo, Presiden RI ke-7 Jokowi Dikawal Delapan Pesawat Tempur TNI AU
    Optimis Dengan Doktrin TNI, Dandim 1805/Raja Ampat Berapi-Api Memotivasi Kepada Anggota Satgas
    Wahyu Apriawan Riski Gandeng GEN-Z Tangani Stunting di Lombok Timur
    PLN Icon Plus Berikan Dukungan Optimal untuk Suskeskan Pelantikan Presiden 20 Oktober 2024

    Ikuti Kami